Keluarga Farida Nurhan belum lama ini kembali jadi sorotan. Kali ini karena putri semata wayang , Permesta Dhyaz, baru saja melakukan operasi plastik pada bagian hidungnya. Ini bukanlah pertama kali Dhyaz melakukan oplas hidung.
Meski hasil akhirnya baru akan terlihat dalam beberapa bulan, tapi Dhyaz sudah spill kondisinya saat proses penyembuhan. Penasaran gimana? Check it out!
Permesta Dhyaz menjadi sorotan karena melakukan operasi plastik pada hidungnya.
Diketahui ini bukanlah pertama kalinya. Anak Farida Nurhan itu pernah oplas hidung sebelumnya, tapi hasilnya bisa disebut gagal.
Lewat sosmednya, ibu satu anak itu membagikan proses dari awal oplas.
Keinginan Dhyaz oplas lagi dikarenakan ia capek terus dibully netizen perkara hidungnya.
"Karena dibully idung aku jele terus HAHAHA," tulis Dhyaz.
Masih dalam proses penyembuhan, Dhyaz pun sudah lebih percaya diri untuk membuat konten.
Bisa dilihat ya kini hidungnya mancung tegak.
Farida yang biasa disapa Omay pun terlihat sangat bangga dengan kecantikan sang putri.
Banyak netizen yang ikut penasaran dengan hasil akhir oplas hidung Dhyaz.
Gimana, lebih suka hidung Dhyaz yang dulu atau sekarang?