Acara Pestapora 2023 yang digelar pada Sabtu (23/9) berlangsung meriah. Dalam kesempatan tersebut, Andre Taulany bersama rekan artis lainnya ikut manggung mengisi acara. Mereka adalah Dikta, Desta, Raffi Ahmad hingga Surya Insomnia.
Sebelum memulai aksi panggung, Andre mewanti-wanti jika penampilan mereka harap dimaklumi lantaran hanya satu kali latihan. Andre dan Desta pun sempat bergurau jika band mereka ditonton banyak orang karena kehadiran Raffi.
Cuplikan video aksi panggung Andre cs ini pun sempat dibagikan Raffi melalui unggahan Instagram miliknya. Selain menyanyikan lagu "Always" milik Bon Jovi, mereka juga membawakan lagu "No Women No Cry" Bob Marley, "Yang Terlupakan" Iwan Fals, hingga "Mungkinkah" Stinky.
Soal penampilannya di Pestapora 2023, Raffi sempat membocorkan bayaran yang mereka terima untuk sekali manggung. Dalam acara "FYP" Trans7 pada Senin (25/9), Suami Nagita Slavina ini menyebut angka Rp650 juta.
"Kita dibayar Rp 650 juta ya," ungkap Raffi kepada Irfan Hakim. "Beneran Rp 650 juta?" tanya Irfan tidak percaya. "Iya beneran kalau nggak percaya ini gue telepon Andre Taulany ya," balas Raffi lagi.
Saat Raffi menelpon, Andre pun membenarkan jika mereka memang dibayar Rp650 juta untuk sekali manggung. Ekspresi Irfan langsung syok terkejut.
"Itu beneran katanya dibayar Rp650 juta?" tanya Irfan kepada Andre melalui sambungan telepon. "Benar kan ya kita dibayar Rp 650 juta?" tanya Raffi memastikan. "Iya benar," jawab Andre singkat.
"Tuh kan benar nggak percaya sih," jawab Raffi. "Ya kan kita konfirmasi lagi makanya, Fi," jelas Irfan."
Sementara itu, acara Pestapora memang berlangsung super megah dan mewah. Dalam acara Pestapora hari ketiga pada Minggu (24/9), Raisa bahkan membuat baper para penonton. Pasalnya, ia membawakan lagu "Mantan Terindah" untuk mantan salah seorang penonton di sana.