Angga Wijaya sempat jadi perbincangan setahun silam usai saat bercerai dengan pedangdut Dewi Perssik. Usai momen tersebut, Angga Wijaya disebut memulai kembali hidupnya dengan memulai pekerjaan dan bisnis barunya. Tak lama setelah itu, Angga Wijaya menemukan kembali cinta dalam diri wanita bernama Nurul Kamaria.
Angga Wijaya bertemu dengan Nurul Kamaria karena sebuah urusan bisnis. Tak butuh waktu lama bagi keduanya untuk bersepakat naik ke jenjang yang lebih serius.
Sosok Nurul yang kala itu masih jadi calon istri sempat 'disembunyikan' Angga Wijaya. Pria 36 tahun itu hanya spill sedikit bahwa ia sedang bersama sosok wanita yang wajahnya masih belum terungkap.
Nurul diketahui punya bisnis kopi dan bisnis produk kecantikan. Kala itu, mereka bertemu di kota Bima, Nusa Tenggara Barat.
Sebelum dinikahi Angga Wijaya, Nurul diketahui berstatus sebagai single mom dari dua anak. Usai menikah, otomatis Angga Wijaya jadi ayah sambung bagi dua putri Nurul tersebut.
Angga Wijaya disebut begitu menyayangi sepenuh hati terhadap dua putri cantiknya tersebut meski berstatus sebagai anak sambung.
Bersama Nurul, Angga Wijaya juga ramai disebut lebih terlihat bahagia daripada saat bersama Dewi Perssik. Bagaimana menurut KLovers?
Angga Wijaya menyebut sebenarnya ia mengundang Dewi Perssik di resepsi pernikahannya beberapa bulan lalu. Akan tetapi, sang mantan istri tak terlihat batang hidungnya.
Melihat kemesraan dan keharmonisan keluarga Angga Wijaya, netizen mendoakan supaya Angga dan sang istri lekas diberi momongan.