ARTIS cantik Raline Shah mengejutkan publik Indonesia dengan muncul di red carpet Cannes Film Festival 2023. Pasalnya, yang 'gembar-gembor' akan tampil di ajang itu adalah Cinta Laura dan Putri Marino.
Penasaran bagaimana penampilan Raline Shah di Cannes Film Festival 2023? Berikut ulasannya yang dirangkum dari berbagai sumber, Senin (22/5/2023).
1. Tampil cantik dan percaya diri
Saat muncul di red carpet Cannes Film Festival 2023, Raline Shah tampil begitu percaya diri mengenakan dress biru extravaganza. Bukan sembarang dress, orang kaya di Sumatera Utara itu mengenakan busana rancangan desainer Internasional.
2. Kenakan dress couture
Ya, berdasar penelusuran MNC Portal, Raline Shah mengenakan dress couture rancangan Guarav Gupta Couture. Dress itu punya potongan loose dengan aksen bergelombang pada bagian shoulder.
3. Perhiasan menyempurnakan kecantikan
Menemani dress itu, ada perhiasan dari Chopard. One set kalung dan anting ukuran bunga putih itu menyempurnakan kecantikan sang bintang. Bun hair dengan poni terbelah dunia menyeimbangkan semuanya.
4. Detail dress
Kalau bicara lebih detail soal dress couture yang dikenakan, pakaian itu memiliki aksen plited yang membuat tampilan Raline Shah extra. Kesan dramatis juga diperlihatkan lewat beberapa pose yang diperlihatkan Raline.
5. Curi perhatian
Tampilan stunning ini pun mencuri perhatian dunia. Vogue Italia dan Vogue Hong Kong bahkan mengulas tampilan Raline Shah meski tidak begitu detail. Namun satu yang pasti, dia berhasil disejajarkan dengan selebriti dunia lainnya seperti Leonardo DiCaprio Dua Lipa, Nathalie Portman, hingga Salma Hayek. Keren!