Skip to main content
Turuti Raffi Ahmad, Nagita Slavina Slavina Siapkan Ruangan Khusus untuk Anak Ketiga

Turuti Raffi Ahmad, Nagita Slavina Slavina Siapkan Ruangan Khusus untuk Anak Ketiga

Turuti Raffi Ahmad, Nagita Slavina Slavina Siapkan Ruangan Khusus untuk Anak Ketiga

Kabar terkini dan membahagiakan baru saja datang dari pasangan sultan Indonesia, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Setelah membuat netizen menjadi penasaran akhir-akhir ini, pasangan ini akhirnya membeberkan seperti apa penampakan rumah baru mereka.

Melalui sebuah konten terbaru di YouTube RANS Entertainment, Raffi dan Nagita melihat langsung rumah mereka yang seharga Rp85 miliar tersebut.

Seolah ingin membuat penonton menjadi puas, Raffi dan Nagita menunjukkan apa saja ruangan yang mereka sediakan di sana.

Salah satu ruangan yang ternyata sempat membuat bingung adalah ruangan lama Rayyanza, saat ia masih bayi. Nagita pun mulai memikirkan ruangan tersebut akan digantikan menjadi apa.

"Tapi bentar lagi si Rayyanza juga sudah nggak pakai kamar di sini," kata Nagita Slavina.

Tak lama setelah itu, Nagita pun berpikir untuk menjadikan kamar tersebut sebagai ruang keluarga atau malah ruangan kucing.

Namun ternyata pemikiran Nagita tersebut langsung disanggah oleh Raffi Ahmad. Ia memberikan ide lainnya yang mengejutkan, yaitu sebagai ruangan bagi adik Cipung atau Rayyanza.

"Ya ruang bayi lagi lah. Emang nggak mau punya bayi lagi," kata Raffi Ahmad dengan tiba-tiba.

Nagita pun awalnya hanya menganggap hal itu sebagai candaan. Hingga ia menyadari bahwa sang suami memang ingin memiliki anak baru.

Akhirnya, Nagita pun mengangguk saat Raffi menegaskan bahwa ruangan tersebut bisa untuk bermain, Rayyanza dan adik kecilnya yang belum lahir.